Daftar Paket dan Film Gratis yang Bisa Ditonton di Disney+

Layanan berlangganan memang menjadi primadona selama beberapa tahun terakhir. Terlebih dengan adanya teknologi cloud yang mungkinkan banyak orang untuk mengakses layanan digital yang ada dengan lebih cepat.

Kebanyakan layanan tersebut memberikan akses gratis untuk semua konten yang disajikan hanya dengan membayar sejumlah uang yang apabila diakumulasikan untuk membeli semua kontennya secara individu akan jauh lebih murah. Menjadikan layanan seperti ini diminati oleh banyak orang, dibandingkan menggunakan cara tradisional yakni membeli produk dan menikmatinya sekali seumur hidup.

Terdapat banyak sekali layanan yang implementasikan servis langganan. Salah satunya adalah video game dan film. Jika video game terpecah menjadi beberapa layanan yang hingga saat ini masih belum cukup umum, namun film justru telah mengembangkan sayapnya lebih luas. Terbukti banyak sekali layanan berlangganan yang kini bisa diakses oleh nyaris semua negara di dunia termasuk Indonesia.

Baru-baru ini pemerintah Indonesia akhirnya memperbolehkan Netflix untuk membuka bisnis di Indonesia dengan layanan berlangganan filmnya. Kesempatan tersebut rupanya juga dilirik oleh Disney untuk mengikuti jejak Netflix dengan produk Disney+ Hotstar. Lalu, bagaimana dengan biayanya serta film apa saja yang bisa dinikmati? Berikut daftar paket dan film gratis yang bisa ditonton di Disney+.

Daftar isi

Harga Paket

Untuk saat ini Disney+ Hotstar hanya miliki dua paket utama: bulanan dan tahunan. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, mulai dari IDR 39,000/bulan dan IDR 199,000/tahun. Harga tersebut cukup bersaing dengan beberapa servis serupa, sebut saja Netflix.

Dengan harga yang ditawarkan Disney+ di atas, maka kamu bisa menikmati berbagai keuntungan. Salah satunya adalah menonton film mancanegara dari Marvel, Disney (termasuk film eksklusif dan original), dan yang lainnya. Menariknya, beberapa film bisa ditonton secara premier tanpa perlu pergi ke bioskop dengan beberapa pilihan film yang juga bisa ditonton menggunakan audio berbahasa Indonesia atau Inggris dengan kualitas HD atau lebih rendah.

Film Gratis Disney+

Bagi kamu yang masih meragukan servis Disney+ Hotstar, maka kamu bisa mencoba kualitas filmnya melalui trial. Berbeda dengan servis seperti Netflix (sayangnya Indonesia sendiri tak miliki trial dan hanya Amerika dan negara tertentu saja), trial Disney+ tak memerlukan akun sama sekali. Dengan kata lain, kamu bisa menonton film tanpa membayar dan membuat akun.

Lalu, film apa saja yang bisa ditonton? Beberapa film lokal, Marvel, dan Disney tentunya. Berikut daftar film gratis Disney+ yang bisa ditonton gratis tanpa membayar:

Bao

Bao ceritakan seorang ibu keturunan Tionghoa yang alami empty nest syndrome. Sebuah penyakit psikologi di mana seseorang merasa kesepian setelah ditinggalkan anaknya dari rumah. Hatinya kembali terisi setelah mengetahui salah satu makanan kecil buatannya berubah menjadi anak kecil.

Tonton Sekarang

Black Panther

Menceritakan T’Challa sebagai pimpinan Wakanda dengan teknologi canggihnya. Ia dipasrahi untuk memimpin negaranya untuk menghadapi masa depan dan meninggalkan budaya lawasnya.

Tonton Sekarang

Cars 3

Iterasi ketiga dari seri Cars. Filmnya menceritakan legenda balap Lightning McQueen yang dibutakan oleh para generasi muda yang lebih cepat. Membuatnya terdepak dari pertandingan balap yang sempat mengangkat karirnya. Oleh karenanya ia harus meminta bantuan rekan-rekannya untuk kembali ke lintasan balap.

Tonton Sekarang

Cinderella

Kisah klasik Cinderella bersama ibu dan kakak tirinya. Di mana Cinderella akan bertemu pangeran yang menjadi pujaan hatinya.

Tonton Sekarang

Danur / Danur: I can See Ghosts

Film horror yang menceritakan Risa yang terkejut ketika menyadari bahwa tiga teman baiknya merupakan hantu. Pada suatu ketika, roh jahat menculik teman dunia nyata Risa. Membuatnya harus meminta bantuan tiga teman hantunya tersebut yakni Peter, William, dan Janshen untuk menyelamatkannya.

Tonton Sekarang

Forky Asks A Question: What is a Friend?

Forky adalah karakter yang muncul di serial Toy Story 4. Ia dibuat oleh Bonnie, anak yang kini memiliki semua mainan Andy. Dalam film ini Forky membagikan pemahamannya tentang apa yang ia sebut dengan teman.

Tonton Sekarang

Jodhaa Akbar

Kisah cinta antara Kaisar kerajaan Mughal bernama Akbar dan Puteri dari kerajaan Rajput bernama Jodhaa di India pada abad enam belas.

Tonton Sekarang

Star Wars Episode VII: The Force Awakens

Ceritakan musuh baru bernama The First Order yang dipimpin oleh Kylo Ren dan Snoke setelah kekalahan Empire selama tiga puluh tahun.

Tonton Sekarang

Thor: Ragnarok

Thor: Ragnarok ceritakan dewa petir yang kehilangan palu hebatnya, Mjolnir di saat kampung halamannya sendiri, Asgard dijajah oleh kakak perempuannya, Hela, sang dewi kematian. Mampukah Thor kembalikan Asgard seperti sediakala?

Tonton Sekarang

Titanic: 20 Years Later

https://www.youtube.com/watch?v=dZpEuzcVvUE

Film dokumenter yang menceritakan bagaimana kerja keras James Cameron, sutradara dari salah satu film tersukses sepanjang masa, Titanic.

Tonton Sekarang

Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1

https://www.youtube.com/watch?v=2UCPMRM-kHk

Sebuah remake dari film legendaris grup pelawak Warkop DKI yang diperankan oleh beberapa aktor lokal ternama seperti Tora Sudiro, Vino G. Bastian, dan Abimana Aryasatya. Part 1 merupakan remake dari Chips yang dirombak sedemikian rupa. Indro Warkop, satu-satunya anggota Warkop DKI yang masih tersisa setelah kedua temannya meninggal dunia, juga hadir dalam film ini sebagai cameo.

Tonton Sekarang

Itulah daftar harga dan film gratis apa saja yang bisa kamu nikmati di Disney+. Apakah kamu sudah mulai tertarik untuk berlangganan Disney+? Atau masih menunggu Disney+ Hotstar untuk melengkapi pustaka filmnya? Cantumkan komentarmu melalui kolom komentar di bawah.

Saat ini website kami menggunakan Disqus untuk memberikan komentar, kamu bisa scroll ke bawah dan masukkan komentarmu. Kamu tak perlu susah-susah menunggu kami sharing artikel ini di Facebook hanya untuk berkomentar.

Ingin membaca artikel seperti ini lagi? Kamu bisa mengunjungi laman G|List kami untuk tahu apa saja yang ada di industri ini yang mungkin belum pernah diceritakan sama sekali melalui berita atau yang lain.